Syahriyah MUI Cibungbulang Himbau Masyarakat Pererat Persatuan dan Kesatuan Bangsa Pasca Pemilu

Syahriyah MUI Cibungbulang Himbau Masyarakat Pererat Persatuan dan Kesatuan Bangsa Pasca Pemilu Foto bersama pengurus MUI Kecamatan dan Desa se Cibungbulang usai pengajian bulanan (syahriyah) putaran ke-39 di Aula Kantor Desa Cijujung, Minggu (25/2/2024).

MUI-B0G0R.ORG, CIBUNGBULANG – Pengajian bulanan (syahriyah) ini harus menjadi momentum mempererat tali persatuan dan kesatuan bangsa terutama setelah kita melewati Pemilihan Umum 14 Februari lalu. Kita juga harus mempertahankan keharmonisan antar umat beragama di Indonesia khususnya di Kecamatan Cibungbulang.

Hal itu disampaikan oleh Ketua MUI Kecamatan Cibungbulang Kyai Abdul Latif, S.Ag pada Syahriyahan putaran ke 39 yang bertempat di Aula Kantor Desa Cijujung, Minggu, 25 Februari 2024/15 Sya’ban 1445 H.

Suasana Pengajian Bulanan (Syahriyah) MUI Kecamatan Cibungbulang putaran ke – 39 di Aula Kantor Desa Cijujung, Minggu (25/2/2024).

Kyai Abdul Latif menambahkan, MUI sebagai wadah musyawarah para ulama, zu’ama dan cendekiawan muslim berusaha untuk memberikan bimbingan dan tuntunan kepada umat Islam.

“MUI harus selalu bersinergi dengan pemerintah dalam mewujudkan kehidupan beragama dan bermasyarakat yang diridhoi Allah Subhanahu wa Ta’ala,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris MUI Kecamatan Cibungbulang Ust. Imam Ulumuddin, M.Hum mengatakan bahwa tujuan diselenggarakan Syahriyahan ini ialah untuk mempererat tali silaturahmi antar alumni PKU.

“Alhamdulillah syahriyahan ini menjadi momentum yang pas untuk para alumni PKU mempererat silaturahmi. Sebagai alumni PKU kami selalu siap diberikan tugas oleh para ulama, kyai, dan tokoh masyarakat,” pungkasnya. (fw)