CIGOMBONG – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa se Kecamatan Cigombong menggelar Halal Bil Halal sekaligus Syahriyahan dan Rapat Evaluasi di kediaman KH. Sadudin, M.M.Pd selaku Ketua MUI, Senin (29/5/2023).
Kyai Sadudin mengatakan, kegiatan Syahriyahan memang rutin dilaksanakan. Selain mempererat silaturahmi antar pengurus di tingkat kecamatan dan desa, juga menjadi momentum untuk melaksanakan rapat kerja dan evaluasi MUI Kecamatan Cigombong.
Ketua MUI Cigombong menyampaikan hasil Rakor bersama MUI Kabupaten pada Kamis (25/5) lalu kepada para Ketua MUI Desa. Ia juga menjelaskan tentang program kerja MUI seperti Syahriyahan yang menjadi agenda rutin.
“Program Syahriyanan alhamdulillah berjalan lancar, bulan ini memasuki putaran keenam, dari sembilan desa tinggal tiga desa lagi yang belum yaitu: Desa Srogol, Desa Cisalada, dan Desa Ciadeg. Insya Allah putaran keenam akan dilaksanakan pada bulan Juni di Desa Cisalada,” ujar Kyai Sadudin.
Di saat yang sama, Ketua MUI Cigombong pun menyampaikan, guna mengantisipasi adanya indikasi faham yang menyimpang, bersama Forkopimcam akan melakukan visitasi dan investigasi lembaga keagamaan di wilayah Kecamatan Cigombong sehubungan dengan banyak berdirinya lembaga tahfizh Qur’an yang tidak terkoordinasi dengan baik.
“Insya Allah rencananya di bulan Juni akan dilaksanakan bersama dengan Pemerintah Kecamatan, dan Pak Camat akan turun bersama dengan kami. Juga berkolaborasi dengan KUA Kecamatan melalui Penyuluh Agama Islam terkait ijin operasional lembaga tersebut,” pungkas Kyai Sadudin.
Sementara itu, terkait dengan Pendidikan Kader Ulama (PKU), MUI Cigombong saat ini telah merekomendasikan empat orang Calon Peserta untuk mengikuti seleksi PKU MUI Kabupaten Bogor Angkatan ke 17.
“Kami sudah memberikan Rekomendasi kepada empat orang calon peserta, yaitu atas nama Hadi Ridwan dari Desa Watesjaya, Muksin dari Desa Tugujaya, Abdul fatah dari Desa Watesjaya, dan M. Yusuf dari Desa Srogol,” pungkas Kyai Sadudin.
(admin)